Skip to main content

Suatu Saat di Tegal

Kalau tidak salah nama restoran tempat kami makan malam ini adalah Taman Kemangi. Saya agak lupa. Sebuah restoran seafood dan chinese food baru yang cukup terkenal di Tegal, Jawa Tengah. Saat saya meliput sebuah spot mancing di perairan Laut Jawa di utara Tegal beberapa waktu lalu, teman-teman saya di kota ini mentraktir saya di sini. Terus terang saat itu saya ‘nervous’ makan makanan enak dan aneh-aneh itu. Padahal rasa masakannya luar biasa banget lho. Lihatlah kedua foto ini, saya bukannya sibuk makan tetapi sibuk diajari makan. Ndeso banget saya ini...

Ternyata saudara-saudara, anak pemilik restoran ini pemancing juga, teman kami juga! Namanya Robby. Masih family dekat dengan Andi. Tetapi saat saya melakukan liputan di sana, Robby tidak bergabung dengan kami memancing. Hasil liputan saya di Tegal menjadi reportase utama di salah satu edisi Majalah Mancing. Juga video mancing yang saya buat di sana. Hasil mancing waktu itu memang luar biasa. Kami berhasil memancing banyak baby GT, queenfish, dan tentunya barramundi (kakap putih). Kakap putih adalah ikan yang telah menjadi trademark kota Tegal.

Suta (memegang ikan di tengah) tanggal 1 November ini akan melangsungkan pernikahan di Jakarta. Sudah jauh-jauh hari dia mengabari saya. Tentu saya mengiyakan untuk datang ke pernikahan dia. Karena bagi saya dia benar-benar sahabat yang sesungguhnya. Tetapi.... Kenapa saat hari H sudah demikian dekat tiba-tiba saya terpaksa harus memilih untuk..... Oh bro, gak bisa gw ngomong di sini. Kita ketemuan aja yuk!

Foto 1: Suta (membelakangi kamera), Pak David, saya.
Foto 2: Dikin, Andi, saya.

Comments