Skip to main content

Posts

Showing posts from February, 2014

Popping Report: Giant Trevally Tanjung Amak, Sekotong, Lombok (Januari 2014)

Untuk Amak dan keluarga di pesisir selatan Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Terimakasih. Ada masa, saya bertanya-tanya apakah saya masih bisa memancing? Sementara pekerjaan saya begitu padat dan seringnya hanya berada di sekitar dan mengacak-acak dapur saja? Bukan dapur sendiri pula, melainkan seluruh dapur di berbagai penjuru Indonesia yang merupakan tempat produksi olahan-olahan unik/khas daerah bersangkutan. Kegelisahan saya tidak terbukti, setidaknya setelah melewati beberapa bulan hanya berkawan dengan asap saja setiap hari. Ada masa memang, dimana sehari tidak memancing membuat pikiran berantakan. Kuncinya adalah “nerimo”. Semua harus dikembalikan ke tempatnya masing-masing, barulah kita dapat belajar dan mewujudkan semua hal dalam harmoni. Jika memang saatnya bekerja, bekerjalah sebaik mungkin, sekeras mungkin. Beri arti pada kepercayaan yang diberikan, beri orang-orang yang percaya kepada kita bahwa “Ya, kita pantas dipercaya” berkaitan dengan pekerjaan yang