Skip to main content

Posts

Showing posts from September, 2015

(Video) Teaser Perburuan di Tepi Kahayan: Merangkum Kearifan Lokal Masyarakat Dayak Ngaju di Kalimantan Tengah

Perburuan di Tepi Kahayan (telah ditayangkan di Trans7 dengan judul yang sama) dokumentasi petualangan dari rangkaian perjalanan di daerah aliran Sungai Kahayan, Kalimantan Tengah, yang merangkum kearifan lokal masyarakat berkaitan dengan musim dan perairan tawar mereka, petualangan wild fishing, dan juga kuliner khas tradisional. Di Danau Sigi kami menemukan kesetaraan gender yang kuat dalam perburuan ikan dengan teknik rempa yangg dilakukan warga, yang man akaum perempuan ternyata aktif turun ke danau untuk mencari pangan. Kuliner tradisional berupa masakan dari daun taya ( dawen taya ) khas Kalimantan Tengah menjadi bonus di kawasan ini. Daun taya adalah jenis tanaman rawa yang sering dijadikan obat pencernaan, dipadu dengan ikan air tawar ternyata rasanya luar biasa nikmat. Petualangan wild fishing kami lakukan di Danau Begantung, Kabupaten Pulang Pisau. Musim kering membuat petualangan ini cukup berat. Namun berkat bantuan warga desa kami akhirnya mampu masuk ke

Menguak Kisah Kuno Misteri Penunggu Danau Begantung, Kabupaten Pulang Pisau, Kalimantan Tengah (Bagian 2)

Akhirnya saya berhasil menyisihkan waktu sehingga dapat kembali lagi ke Danau Begantung, dengan rombongan kecil sehingga kami bisa mereduksi pergerakan yang lambat pada kesempatan pertama. Tim dapat bergerak dengan cepat dan kesunyian danau menjadi sangat maksimal karena semua yang ikut memiliki pemahaman wild fishing yang lebih dari cukup. Kami mengeksplorasi kelima danau di kawasan ini dengan semangat yang sangat tinggi. Segala kemampuan kami kerahkan dengan harapan mendapatkan hasil terbaik. Jujur saya memiliki obsesi, melihat banyaknya tenggakan ikan-ikan besar di permukaan danau, setidaknya kami mendapatkan minimal satu ekor saja ikan size monster yang bisa dikenang untuk waktu yang lama. Saya sebenarnya sangat fleksibel, bahwa setiap trip memancing sebenarnya lebih untuk menikmati alam, tanpa terlalu memikirkan hasil. Tetapi entah kenapa di Begantung ini obsesi itu menjadi kuat. Semacam ada rasa penasaran yang tinggi untuk berkenalan dengan ikan-ikan monster penunggu danau kuno

Perburuan di Tepi Kahayan: Behind The Scenes Jejak Petualang Wild Fishing Trans7 (Agustus 2015)

Perburuan di Tepi Kahayan (telah ditayangkan di Trans7 dengan judul yang sama) dokumentasi petualangan dari rangkaian perjalanan di daerah aliran Sungai Kahayan, Kalimantan Tengah, yang merangkum kearifan lokal masyarakat berkaitan dengan musim dan perairan tawar mereka, petualangan wild fishing, dan juga kuliner khas tradisional. Di Danau Sigi kami menemukan kesetaraan gender yang kuat dalam perburuan ikan dengan teknik rempa yangg dilakukan warga, yang man akaum perempuan ternyata aktif turun ke danau untuk mencari pangan. Kuliner tradisional berupa masakan dari daun taya ( dawen taya ) khas Kalimantan Tengah menjadi bonus di kawasan ini. Daun taya adalah jenis tanaman rawa yang sering dijadikan obat pencernaan, dipadu dengan ikan air tawar ternyata rasanya luar biasa nikmat. Petualangan wild fishing kami lakukan di Danau Begantung, Kabupaten Pulang Pisau. Musim kering membuat petualangan ini cukup berat. Namun berkat bantuan warga desa kami akhirnya mampu masuk ke danau ulayat De